BANGKA BARAT | Polres Bangka Barat melalui Satuan Polisi Air dan Udara (Sat Polairud) terus menunjukkan kepeduliannya terhadap pendidikan anak-anak di wilayah pesisir. Pada Selasa, 16 September 2025, pukul 18.30 WIB,
Sat Polairud Polres Bangka Barat melaksanakan kegiatan belajar membaca dan mengaji yang diberi nama "BELACAN" (Belajar Cerdas Anak Nelayan), bertempat di TPQ Bustaanul Khairat Mako Sat Polairud.
Kegiatan ini diikuti oleh anak-anak nelayan dan masyarakat pesisir yang tinggal di sekitar wilayah tersebut. Personel Sat Polairud bersama para ustadzah memberikan bimbingan belajar membaca dan mengaji serta menyampaikan pesan-pesan motivasi kepada para peserta agar semangat dalam menuntut ilmu.
Kapolres Bangka Barat AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H., S.I.K. melalui PS. Kasi Humas Polres Bangka Barat Iptu Yos Sudarso menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya dalam mendukung pendidikan dan pembinaan karakter generasi muda di wilayah pesisir.
"Melalui program BELACAN ini, kami ingin memberikan kontribusi positif kepada masyarakat pesisir, khususnya anak-anak nelayan. Tidak hanya sekadar belajar membaca dan mengaji, namun juga memberikan semangat dan motivasi kepada mereka agar terus berprestasi dan memiliki cita-cita tinggi," ujar Iptu Yos Sudarso.
Ia menambahkan bahwa kegiatan ini juga sejalan dengan upaya Polres Bangka Barat dalam memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, serta mendukung program pemerintah dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
"Kami berharap, melalui kegiatan seperti ini, anak-anak di pesisir bisa mendapatkan pendidikan agama dan umum secara seimbang, serta tumbuh menjadi generasi yang berakhlak mulia, cerdas, dan cinta tanah air," lanjutnya.
Kegiatan berlangsung lancar dan mendapat respon positif dari para orang tua dan masyarakat sekitar yang mengapresiasi perhatian Polri terhadap pendidikan anak-anak mereka.
Febry
